Selasa, 31 Desember 2013

Kisah Perjalananku

0
Detik demi detik ku lalui
Siang hingga malam ku lewati
Melangkah kakiku penuh liku
Di atas jalanan terjal, berkerikil dan berbatu

Tak peduli hujan dan badai menerpa tubuh
Menghempaskan jiwa yang kian rapuh
Pada akhirnya ku temukan tempat tuk bernaung
Bersama G+ aku bergabung


Sabtu, 21 Desember 2013

Puisi Untuk Ibu

0
Ibu...
Namamu tak seharum melati
Jasamu tak semulia ibu kartini
Tapi kasihmu tetap terjalin indah
Tuk membina keluarga yang sakinah

Ibu....
Itulah panggilan untuk dirimu
Sejak kau lahirkan putra-putrimu
Kau rela korbankan jiwa dan raga
Demi lahirnya putra-putri tercinta

Ibu...
Tak peduli lelah membalut tubuhmu
Tak peduli letih menyerang jiwamu
Tapi semangatmu pantang menyerah
Engkau tak pernah berkeluh kesah

Ibu...
Namamu dipuja karena ketulusanmu
Engkau disanjung karena keikhlasanmu
Pengabdianmu demi keluarga tak pernah berhenti
Hingga hari terakhir dipanggil Sang Ilahi



Selasa, 17 Desember 2013

Kepiting Saus Tiram Hot Ala Ladymate

0
Sahabat Ladymate... saya akan bagikan resep sea food yang disukai di Indonesia. Bahannya mudah kita temukan di pasar-pasar tradisional, masakan ini juga dapat kita temukan di rumah makan dan warung-warung sea food di pinggir jalan.

Tapi sahabat Ladymate alangkah senangnya kita, jika kita bisa memasak sendiri kuliner ini di dapur kita buat seluruh keluarga. Baik di sini akan saya uraikan bahan-bahan dan bagaimana cara membuatnya.

Bahan dan bumbu:
  • 1 kg kepiting segar yang sudah dibersihkan
  • 1/2 buah bawang bombay
  • 3 biji bawang putih
  • Cabe rawit + lombok keriting
  • 1/2 sdt Merica bubuk
  • 1 sdt saus tiram
  • 2 sdm kecap manis
  • Garam secukupnya
  • Minyak goreng untuk menumis
Cara membuatnya:
  • Iris tipis bawang bombay
  • Keprok bawang putih lalu iris tipis-tipis
  • Iris serong lombok keriting dan cabe
  • Panaskan minyak goreng di dalam wajan, lalu tumis semua bumbu hingga berubah warna dan harum aromanya.
  • Tambahkan air secukupnya, tunggu mendidih lalu masukan kepiting yang sudah dibersihkan, tambhkan saus tiram, garam, merica bubuk dan kecap manis.
  • Aduk-aduk hingga berwarna merah, lalu angkat dan sajikan.
Demikian sahabat Ladymate, anda dapat mencoba sendiri masakan yang sudah saya bagikan kepada anda hari ini.

SELAMAT MENCOBA!

Senin, 16 Desember 2013

Bothok Telur Asin Alah Ladymate

0
Sahabat ladymate...anda tentu tahu telur asin bukan? Ya...telur bebek yang sudah diasini. Biasanya jika kita ingin menikmati telur asin kita cukup membeli telur asin yang sudah direbus di warung-warung terdekat.

Tapi di sini saya akan bagikan bagaimana caranya jika kita ingin menikmati telur asin dengan masakan yang berbeda dengan biasanya. Bothok telur asin namanya.

Bahan-bahannya dan bumbunya:

  • Telur Asin yang masih mentah
  • Santan kara
  • Bawang putih
  • Bawang merah
  • Lombok rawit
  • Lombok merah
  • Lombok hijau besar
  • Lengkuas
  • Daun salam
  • Daun pisang
  • Garam, pepsin dan kaldu bubuk rasa ayam secukupnya.
Cara membuatnya:
  • Iris tipis-tipis bawang merah dan bawang putih
  • Iris serong semua lombok dan lengkuas.
  • Campur santan kara denga sedikit air, tambahkan garam (sedikit saja), pepsin, kaldu rasa ayam, + bumbu-bumbu yang sudah di iris kecuali laos.
  • Siapkan mangkok kecil, lalu tumpah satu telur asin ke dalam mangkok, tambahkan 3 sdm santan kara yang sudah dicampur bumbu-bumbu tadi.
  • Siapkan daun pisang untuk membungkus, seperti kita hendak membungkus bothok, taruh lebih dahulu 1 lbr daun salam + 1 iris laos, selanjutnya taruh telur asin + santan kara di dalam mangkok tadi, lalu bungkus seperti jika kita membungkus bothok pada umumnya.
  • Bungkus semua telur asin sampai selesai, lalu kukus di dalam dandang kira-kira 25 menit, angkat, hidangkan!
Demikianlah sahabat wanita, anda bisa membuat masakan yang berbeda, lebih kreatif dan fariatif.

SELAMAT MENCOBA!

Kamis, 05 Desember 2013

Capjay Kuah Ala Ladymate

0
Sahabat wanita Capjay adalah menu makanan bukan asli Indonesia, tapi menu makanan ini sudah tidak asing lagi di lidah orang Indonesia. Karena nenu ini banyak kita temui di depot-depot sea food. Untuk membuatnya menu ini tidaklah sulit dan tidaklah memerlukan waktu yang lama.

Baiklah sahabat wanita di sini saya akan bagikan bahan dan bumbu yang akan kita butuhkan.

Bahan-bahan:

  • 2 buah hati + repelo ayam
  • 5 biji baso sapi
  • 1 ons kembang kol
  • 3 batang sawi hijau
  • 1 batang wortel berukuran sedang
  • 5 batang buncis
  • 1/2 ons sawi putih
Bumbu-bumbunya:
  • 3 siung bawang putih
  • 4 buah bawang merah
  • 1 batang pre
  • 3 biji lombok merah keriting
  • 1 buah tomat
  • Garam. pepsin secukupnya dan sedikit gula pasir.
  • 1 sdt saus tiram
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • Minyak goreng untuk menumis.
Cara membuatnya:

Rabu, 20 November 2013

Cinta tak sampai

0
Kau bak bintang di hatiku
Sinar kehangatanmu menerangi jiwaku
Matamu yang teduh memancarkan cahaya di kegelapan malam
Ku ingin bernaung di lembah hatimu yang paling dalam

Kasih... rangkaian kata tak cukup tuk sampaikan
Isi hatiku yang telah lama terpendam
Rasa cinta ini sampai kapan kan ku simpan
Biarlah ku bisikan cintaku pada angin malam

                                      By : Ino Sugianto

Kamis, 14 November 2013

BAKSO ALA LADYMATE

0
Sahabat wanita… tentunya anda tidak asing lagi dengan menu makanan yang satu ini. Menu yang disukai oleh berbagai lapisan masyarakat, baik tua, muda ataupun anak-anak. Karena selain rasanya nikmat menu makanan ini harganya dapat dijangkau oleh siapa saja, menu masakan ini juga dapat kita temukan dimana-mana. Di rumah-rumah makan, di PKL jalan atau di pedagang keliling.

Baiklah sahabat wanita, saya akan bagikan bagaimana cara pembuatan bakso dan pentolnya.

Untuk bikin pentolnya, anda tidak usah repot mengiling dagingnya. Di pasar-pasar tradisional anda dapat temukan depo jasa pembuatan pentol. Kita tinggal membawa dagingnya saja, depo tersebut biasanya menyediakan tepung bakso plus bumbunya. Depo jasa penggilingan daging ini, akan membuatkan adonan pentol sesuai dengan selera anda.

Setelah menjadi adonan anda bisa membikin pentol baksonya. Caranya mudah saja, anda tinggal mendidihkan air di panci yang agak besar, kalau sudah mendidih matikan kompor. Lalu bentuk pentolnya dengan menggenggam adonan dengan tangan kiri anda. Dari genggaman tangan kiri anda akan keluar adonan dari celah lobang antara ibu jari dan jari telunjuk anda berbentuk bulat, ambilah bulatan adonan yang berbentuk bulatan pentol itu dengan sendok dengan tangan kanan anda, lalu masukan kedalam air panas tadi. Lakukan hal serupa hingga adonan habis.

Kalau sudah hampir penuh dengan bola-bola pentol di dalam air panas tadi, rebus kembali air panas yang berisi bola-bola pentol tadi sampai mendidih. Nah…jika sudah mendidih angkat pentol-pentol yang sudah matang dan tiriskan.

Jika anda membuat 1kg daging, anda bisa menjadi kira-kira 100 biji pentol sebesar lebih kecil dari bola tenis meja, dengan rasa daging yang lebih dominan dari tepungnya. Jika untuk makan sekeluarga anda tak perlu masak sekaligus, tapi anda bisa menyimpannya sebagian untuk lain waktu.

Bumbu kuah bakso dan cara membuatnya:
  • 7 siung bawang putih diiris tipis-tipis, lalu digoreng, haluskan.
  •  1 kg tulangan sapi rebus air secukupnya.
  •  2 btg bawang pre
  • Garam secukupnya
  • Kaldu sapi bubuk
  • Pepsin sesuai selera

Cara membuatnya:

Rebus tulangan dengan air sampai mendidih, lalu masukan bawang putih goreng yang sudah dihaluskan. Tambahkan irisan bawang pre, garam, kaldu sapi bubuk dan pepsin. Masukan beberapa pentol bakso yang akan di sajikan ke dalam kuah.

Pelengkap sajian bakso:

Rabu, 06 November 2013

AYAM RICA-RICA HOT ALA LADYMATE

0

Nah... sahabat wanita di sini saya akan bagikan resep masakan khas indonesia yaitu Ayam rica-rica. Warna dan tekturnya ayam bumbu rica-rica mirip banget dengan ayam bumbu kecap. Tapi ayam bumbu rica-rica bisa di bikin pedas sesuai selerah kita.

Baiklah sahabat wanita, sebelumnya anda harus persiapkan bahan dan bumbunya:
  • ½ ekor Ayam negeri potong-potong jadi delapan
  • 1 batang serai
  • 1 ibu jari jahe
  • 5 biji lombok keriting
  • 5 buah bawang merah
  •  4 siung bawang putih
  • 10 biji cabe
  • 3 sdm kecap manis
  • Kaldu ayam bubuk
  • Garam secukupnya
  • Minyak goreng untuk menumis.

Cara membuatnya:

UL-TA SAHABAT

0
Sahabat wanita... hari ini adalah Ulta sahabatku di Mojokerto. Dia sahabat yang paling istimewa di hatiku. Biarpun laut udah memisahkan kami berdua, tapi dia yang selalu memberi inspirasi di setiap tulisan-tulisanku. Dia yang selalu memberiku semangat untuk terus berkarya, walaupun apa yang telah aku lakukan belum mendapat pengakuan dari publik, tapi setiap inspirasi adalah bagian dari motipasi kita agar kita tetap semangat dan bangkit dari kegagalan.

Tak ada hadiah istimewa yang bisa aku persembahkah di hari Ultanya ini, hanyalah beberapa baris kalimat yang saya rangkum menjadi sebuah puisi. Dan puisi itu akan saya bagikan kepada sahabat Ladymate tercinta. Semoga puisi ini dapat memberi inspirasi kepada anda semua.

            Selamat Ulta buat sahabat

Sahabat…
Hari ini ada kebahagiaan di hatiku
Karena ada kebahagiaan di hatimu
Kehangatan & ketulusaanmu
Bak indahnya mawar peach yang tumbuh di halaman rumahmu

Sahabat….
Aku tidak dapat menjabat tanganmu
Atau memeluk tubuhmu
Hanya ucapan selamat ulang tahun yang bisa aku kirimkan
Lewat e-mail sebagai pesan yang penuh kesan

Senin, 04 November 2013

Bubur Kacang Ijo Ala Ladymate

0
Sahabat Wanita... bubur kacang ijo banyak kita jumpai di pinggir jalan. Dengan merogoh kantong sebesar Tujuh Ribu Rupiah kita dapat menikmati semangkok bubur kacang ijo. Akan tetapi alangkah baiknya bila kita bisa membuat sendiri bubur kacang ijo untuk hidangan sarapan pagi atau di santap di malam hari untuk seluruh kelurga. Dengan demikian kita bisa menikmati bubur kacang ijo tanpa melangkah ke luar rumah, karena bubur kacang ijo menu yang sehat dan nikmat ini dapat kita hidangkan dari dapur kita sendiri.

Baiklah sahabat wanita! Di sini akan saya bagikan bagaimana cara membuat bubur kacang ijo ala Ladymate ini.

Bahan-bahan:

·         ½ kg kacang ijo
·         ¼ beras ketan putih
·         ¼ gula pasir
·         ¼ gula merah
·         2 lbr daun pandan
·         ½ sdt garam
·         ½ biji kelapa parut

Cara membuatnya:

Kenangan Cinta Putih

0
Meskipun telah hadir dua laki-laki yang mengisi hidupku, tapi bayanganmu tak pernah sirna dari ingatanku. Bayanganmu selalu hadir dalam mimpi-mimpiku. Bayanganmu selalu menggodaku, agar aku kembali ke masa laluku. Masa lalu yang kita rajut bersama, hingga aku tenggelam dalam lamunan yang tiada berujung.

Sampai sekarang masih ku pakai kado pernikahan yang engkau berikan kepadaku. Walupun sangat sederhana, tapi kado pernikahan itu masih berwarna putih. Seperti putihnya cintamu kepadaku. Cinta putih yang tak berujung dengan pernikahan. Karena cinta yang kau sampaikan datang di saat aku sudah mengenakan cicin pertunangan. Kado pernikahan yang kau berikan selalu menemaniku dalam sujud dan do’aku.

Indahnya pantai Popoh menjadi saksi bisu. Dasyatnya deburan ombak menghantam karang yang terjal seolah tahu isi hatimu. Di sanalah kau ungkap kata cintamu kepadaku, meskipun kau tahu, bahwa aku sudah mengenakan cincin pertunangan.


Hancurnya batu karang yang diterjang ombak lautan, seperti hancurnya hatiku, ketika ku tahu bahwa kau punya perasaan yang sama denganku. Tapi semua sudah terlambat. Aku tak ingin membuat ke dua orang tuaku kecewa. Aku tak ingin keluargaku marah, bila aku membatalkan pernikahan yang sudah direncenakan oleh keluargaku dan keluarga calon suamiku. Semua itu ku lakukan demi kebaikan kita bersama, mungkin jodoh tak bisa mempersatukan cinta kita.

Tapi kenangan di pantai Popoh waktu itu benar-benar menjadi memori yang terindah bagiku. Biar pun hanya sehari, aku tak akan melewatkan waktu sedetikpun untuk tidak bersamamu.

“Biarlah hari ini, aku menjadi milikmu Ton... karena hari esok kita tak akan bersama lagi.” Itulah kata-kata yang ku ucap saat itu.

Tiada sepatah kata pun yang kau ucap, tapi pandangan matamu begitu penuh arti. Lalu kau peluk erat tubuhku. Pelukan itu seolah meremukan tulang-tulangku. Ku biarkan tubuhku menyatu dalam pelukanmu, karena waktu tak akan berulang lagi seperti hari itu. Ombak yang bergulung saling berkejaran, menyaksikan dua insan yang memadu kasih.

Sabtu, 02 November 2013

MANCING DI MUARA BADAK

0
Sebelum adikku menikah, dia sempat tinggal bersama kami. Dia hobbi banget mancing. Setiap hari minggu dia selalu pergi memancing bersama teman-temannya. Yang aku ketahui dia tu sering banget mancing ke Muara Badak. Setiap pulang dari mancing dia selalu membawa hasil pancingannya berupa ikan kakap ataupun udang. Itulah sebabnya kami sekeluarga tertarik untuk ikut mancing ke Muara Badak bersama dia.

Pas hari libur kami sekeluarga berencana ikut mancing ke Muara Badak bersama adikku dan teman-temannya. Untuk itu kami mempersiapkan bekal untuk keperluan kami. Selain peralatan mancing, kami juga membawa bekal makanan berupa nasi dan sambal.

Kami sengaja tidak membawa lauk-pauk, karena kami berencana membakar hasil pancingan kami untuk makan siang kami sekeluarga di tempat pemancingan. Kami juga membawa tempat pembakaran ikan dan arang, agar kami tidak repot-repot jika mau bakar ikan hasil pancingan kami. Kami sudah membayangkan betapa nikmatnya makan ikan bakar yang masih segar di alam terbuka dengan pemandangan yang indah.

Sehabis sholat Shubuh kami berlima; aku, suamiku, anakku, adikku dan teman adikku berangkat bermotor ke Muara Badak. Kami menggunakan 3 motor. Aku bonceng suamiku, adikku sama anakku, sedangkan teman adikku naik motor sendirian.

Jarak Samarinda dan Muara Badak lumayan jauh kurang lebih 70 km. Kalau dari Samarinda lewat jalur ke kota Bontang, tapi di pesimpangan sebelum Bontang kita belok ke kanan. Perjalan yang ditempuh membutuhkan waktu kira-kira 1 jam. Sekitar jam 6.00 pagi kami sudah sampai di tempat pemancingan.

Ternyata bukan kelompok kami saja yang sengaja melungkankan waktu untuk memancing di sana. Ada beberapa kelompok yang sudah sampai di tempat itu, bahkan ada juga yang sudah mendapatkan ikan hasil pancingan. Alam yang bersahaja dengan pemandangan yang elok menambah semangat kami di tempat pemancingan. Di sana telah di sediakan tempat khusus bagi para pemancing. Ada dibangun jembatan khusus yang terbuat dari kayu yang diberi atap untuk tempat berlindung bagi para pemancing.

Dengan semangat 45 kami mulai turunkan kail kami masing-masing. Kami tidak mau kalah bersaing dengan kelompok yang lain untuk mendapatkan ikan hasil pancingan. Matahari mulai tinggi, badan kami pun mulai bermandikan peluh. Tapi dengan sabar kami tetap menjaga stick pancing kami masing-masing sampai umpan kami disambar oleh ikan.

Jumat, 01 November 2013

TIPS MENGUPAS TELUR REBUS

0

Sahabat wanita… mengupas telur rebus sepertinya pekerjaan yang sangat mudah. Tapi jika kita tidak tahu triknya, maka hasil kupasan telur rebus kita tidak akan sempurna. Sering kali telur rebus yang kita kupas lecet dan dagingnya lengket di kulitnya, sehingga hasil kupasan telur rebus tidak tampak mulus.

Ok…sahabat wanita, saya akan paparkan trik mengupas telur rebus, agar anda mendapatkan hasil maksimal. 

Setelah direbus, sebelum dikupas, sebaiknya rendam dulu telur-telur tersebut ke dalam air dingin selama kira-kira 10 menit, lalu tiriskan.

Nah… sahabat wanita mudahkan?

Selamat Mencoba!

Mie Goreng Kuah Ala Ladymate

1
Bagi sahabat wanita, mie instan merupakan makanan yang tidak asing lagi bagi sahabat wanita. Karena olahan masakan ini mudah dan cepat disajikan. Akan tetapi bila anda merasa bosan dengan olahan mie instan yang itu-itu aja, anda dapat membuat mie instan ini menjadi berasa beda.

Mie goreng kua namanya, terbuat dari mie goreng instan (ma’af saya menyebut merk salah satu produk “mie goreng Sedap”)

Bahan-bahan untuk 1 porsi.

~1 bgks mie grg
~1 siung bawang putih
~1 buah bawang merah
~3 buah cabe (bila ingin pedas)
~3 buah bakso sapi (bila ada)
~1 batang sawi / wortel (bila suka sayur)
~1 sdm minyak goreng

Cara membuatnya:

Bawang putih dikeprok lalu diiris, bawang merah diiris tipis, lalu ditumis dengan minyak panas. Kalau sudah harum masuk kira-kira 200ml air. Sambil menunggu air mendidih masukan bakso, irisan wortel, lombok juga bumbu-bumbu instannya. Kalau sudah mendidih masukan mie intan dan sawinya, tambahkan garam bila kurang asin (sesuai selera), sambil diaduk-aduk biar mie matang secara merata, bila air sudah tinggal separuh berarti mie sudah matang. Angkat, mie siap santap.

Selamat mencoba!

Kamis, 31 Oktober 2013

KUE PIE JELY

0
Nah..ini dia resep kue yang sudah cukup dikenal tapi masih tetap disukai oleh banyak orang. Resep kue pie yang bikin suasana santai jadi makin asik.
   
Resep kue pie Jely ini terlihat sangat nikmat ya,,ketika disantap di siang Pagi hari maupun siang hari. Kue ini dihasilkan dari perpaduan antara tepung terigu, mentega, gula halus, dan kuning telur untuk pembuatan kulitnya. Dan untuk bahan pembuatan krim / fla pie buah ini menggunakan tepung terigu, gula, tepung maizena, susu, kuning telur, vanili, dan sedikit rhum. sedangkan untuk toppingnya bisa menggunakan jelly buah atau buah-buah segar sesuai selera. Cara pembuatan kue pie buah ini dapat secara lengkap dilihat di bawah ini...

Bahan Kulit Pie Kue Pie Jely :
  • 250 gr tepung terigu
  • 125 gr mentega
  • 50 gr gula halus
  • 1 btr kuning telur
Bahan Krim / Fla Kue Pie Jely :
  • 150 gr gula pasir
  • 30 gr tepung terigu
  • 25 gr tepung maizena
  • 500 ml susu kental manis
  • 5 btr kuning telur
  • 2 Sdt Vanili Bubuk
Bahan Topping Kue Pie Jely :
  • 150 gr jelly buah
  • Agar-agar putih
  • Air secukupnya
Cara Membuat Kulit Kue Pie Jely:

Nasi Goreng Hot Ala Ladymate

0
Sahabat wanita... Nasi Goreng adalah menu khas Indonesia yang paling populer. Saking populernya, nasi goreng juga disukai oleh warga asing lho... Sebagai wanita Indonesia terasa tidak abdol kalau kita tidak bisa masak menu yang satu ini.

Sahabat wanita... saya bukan seorang chef atau penjual nasi goreng di pinggir jalan. Saya adalah seorang ibu rumah tangga yang selalu ingin menyajikan menu makanan yang disukai oleh seluruh keluarga. Salah satu menu yang disukai oleh keluarga saya adalah nasi goreng. Anak dan suami saya lebih menyukai nasi goreng buatan saya sendiri dari pada membeli di warung nasi goreng terdekat, selain rasanya yang sesuai dengan selera keluarga.

Seluruh keluarga saya menyukai rasa pedas. Untuk itu saya sering kali membuat nasi goreng yang hot. Dan jangan lupa tambahkan sayur-sayuran, di sini saya coba tambahkan sayur wortel dan brokoli, juga irisan bakso, untuk melengkapi asupan gizi dari menu masakan kita.

Untuk bumbunya, saya juga racik sendiri. Banyak sih… bumbu instans yang dapat kita temukan di warung terdekat dengan berbagai merk, tapi sebagai wanita apalagi ibu rumah tangga, kita merasa bangga jika kita bisa membuat nasi goreng dengan resep kita sendiri. Apalagi jika masakan buatan kita ini disukai oleh seluruh keluarga dan membuat mereka ketagihan.
Baiklah sahabat wanita. Saya akan bagikan resep nasi goreng hot ala Ladymate ini

Bahan-bahan yangharus kita persiapkan:
  • 3 piring nasi putih.
  • 1 batang wortel, di kupas diiris bulat
  • 1 ons brokoli, diiris sesuai selera
  • 6 butir bakso sapi, potong 2 lalu diiris ½ cm




Bumbu-bumbunya:
  •   5 butir bawang merah
  •   5 siung bawang putih
  •   5 buah lombok keriting
  •   10 buah cabe
  •   Sedikit terasi
  •   Sedikit penyedap rasa
  •   Sedikit saos tomat jika suka
  •   ½ sdt saus tiram
  •   Garam secukupnya
  •   Minyak goreng atau margarine untuk menumis bumbu
Cara membuatnya:

Selasa, 29 Oktober 2013

SOP KACANG MERAH

0
Sahabat wanita, saya akan bagikan menu makan siang yang mengoda selera, penuh cita rasa dan lebih nikmat disantap pada hari panas karena berkuah. "Sop kacang merah" namanya. Bisa dinikmati oleh siapa saja, tua, muda dan anak balita karena bergizi tinggi.
Baiklah sahabat wanita, sebelum masak sop kacang merah sahabat wanita harus persiapkan bahan-bahan sebagi berikut:
  • 1 ons kacang merah
  • 2 ons kentang
  • 2 ons wortel
  • 2 ptg tahu putih
  • 1/4 daging sapi (bisa di ganti dengan bakso sapi)
Bumbu-bumbunya:
  • 4 butir bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • sedikit pala
  • 1/4 sdt merica bubuk
  • 1 btg bawang pre
  • 4 btg seledri
  • Penyedap rasa / kaldu bubuk rasa sapi secukupnya
  • Garam dan gula secukupnya.
  • Minyak goreng untuk menumis bumbu
  • Bawang goreng



Cara membuatnya

Kacang merah direndam semalam, lalu direbus dengan sedikit air selama 5 menit. Buang airnya, lalu rebus lagi kacang merah + daging sampai empuk. Kentang, wortel dan tahu putih potong dadu, begitu juga daging atau bakso sapinya. 
Bumbu-bumbu di haluskan kecuali bawang pre, seledri dan bawang goreng. Lalu tumis dengan minyak panas sampai berubah warnanya dan harum aromanya lalu angkat, bawang pre potong kasar lalu masuk ke dalam tumisan bumbu sebelum bumbu diangkat.
Masukkan potongan wortel, kentang dan potongan tahu dan baksonya ( bila pakai bakso), juga bumbu yang sudah ditumis.
Kira-kira 5 menit sop matang dan masuk irisan seledrinya.

Jumat, 25 Oktober 2013

Rindu

0
Malam…
Bak rembulan ditelan awan hitam
Nyanyian burung malam seolah mengiris hatiku
Mencabik jiwa yang didera rindu

            Hembusan angin malam mendayu-dayu
            Seperti rintihan di dalam hatiku
            Sekian lama sendiri terhimpit rindu
            Belahan jiwa tak kunjung bertemu

Pagi yang penuh harapan

0

Pagi ini... cerah
Secerah bibirmu yang selalu merona
Bak mawar merah yang sedang merekah
Menghiasi wajahmu yang penuh suka cita

Sinar matamu berbinar sebening embun pagi yang jatuh di atas dedaunan
Mentari pagi pun tersenyum menebarkan sinarnya dengan penuh kehangatan
Bumi tempatmu berpijak seolah menyambut langkahmu
Langkah yang penuh harapan tuk meraih semua impianmu

By : Ino Sugianto

Rabu, 23 Oktober 2013

ONSENG JANTUNG PISANG HOT ALA LADYMATE

0
Bagi sahabat wanita yang tinggal di pedesaan, jantung pisang dapat kita temukan di pekarangan rumah, atau di kebun belakang rumah, sehingga kita tidak usah membeli jika ingin memasak jantung pisang. Tapi di kota besar apalagi di kota Samarinda jantung pisang yang besar di pasar tradisional harganya mencapai Rp. 10.000 s/d Rp. 15.000. Di supermarket harga jantung pisang bisa mencapai Rp. 20.000 s/d Rp 30.000.
Tapi sahabat wanita, saya bukannya ingin membahas harga jantung pisang yang harganya selangit, sedangkan di desa jantung pisang berbuangan, seperti nggak ada harganya sama sekali. Padahal kalau kita bisa memanfa’atkan, jantung pisang bisa diolah menjadi masakan yang lezat dan nikmat.

Cara merebus jantung pisang.

Sebelum direbus jantung dibersihkan, buang kulitnya yang berwarna merah hingga tinggal yang berwarna gading. Cuci bersih dan rebus.
Didihkan air secukup kira-kira jika jantung pisang bisa tercelup air seluruhnya, Tuangkan satu sendok gula pasir, agar warna jantung pisang tetap kelihatan cantik dan tidak kehitam-hitaman jika sudah matang. Masukan jantung pisang ke dalam air yang sudah mendidih. Jika jantung pisngnya besar, sebaiknya jantung pisang dibelah menjadi dua, agar jantung pisang cepat matang.
Jika sudah lembek, itu berarti jantung pisang sudah matang, tiriskan. Tunggu sampai dingin, lalu remas-remas jantung pisang yang sudah matang sampai kandungan air di dalamnya tak ada lagi.

Bumbu yang harus anda persiapkan.

Selasa, 22 Oktober 2013

BUBUR MUTIARA + KACANG MERAH ALA LADYMATE

0
Sahabat wanita tentunya sudah mengenal bubur mutiara bukan? Bubur mutiara banyak kita temui di super market dan di pasar tradisional. Cara mengolanya juga mudah dan biasanya, di luar kemasannya ada beberapa resep olahannya. Nah... di sini akan saya bagikan kepada sahabat wanita “Ladymate” cara mengolah dan menyajikan bubur mutiara di padu dengan kacang merah, sehingga terciptalah menu yang simple dan bergizi tinggi.

Bahan-bahan yang harus dipersiapkan

~1/4 kacang merah
~1 bungkus bubur mutiara
~1/4 gula pasir
~2 lbr daun pandan
~Susu kental manis
~1/2 kelapa parut.
~1/2 sdt garam

Cara membuatnya.

DO'A UNTUK SAHABAT

0
Aku senang sekali ketika ada sms tiba-tiba masuk ke hpku. Sms yang selalu ku tunggu-tunggu, ini bukan sms dari sang kekasih atau dari sang pujaan hati, akan tetapi aku selalu menantikan sms dari seorang sahabat nan jauh di pulau seberang.

Maklumlah sms adalah satu-satunya alat komunikasi yang dapat kami pergunakan selama ini, agar persahabatan kami tidak terputus. Meskipun saat ini sudah ada e-mail, facebook dan twiter, kami belum bisa menggunakan sarana ini karena sahabatku tinggalnya di desa yamg terpencil.

Sepuluh tahun yang lalu aku mengenal dia. Kami saling mengenal karena kami satu tim kerja di sebuah perusahaan produk sepatu di daerah Gempol – Pasuruan. Perusahaan ini lumayan besar dan berjaya pada masa itu, (sebelum krisis moneter tahun 1998). Para karyawan yang jumlahnya ribuan mendapatkan fasilitas antar jemput berupa angkutan bus. Jadi karyawan yang tinggalnya di pelosok-pelosok desa tidak akan khawatir lagi, meskipun sistem kerja dibagi menjadi 3 shift, pagi, sore dan malam.

Sebenarnya tidak seberapa lama aku mengenal dia, kalau dibandingkan dengan teman-temanku yang lain, karena sebelumnya dia dan aku tidak satu tim. Waktu aku menikah saja dia tidak ku undang karena aku belum terlalu dekat dengan dia. Begitu pula ketika dia menikah, aku juga tidak mendapat undangan pernikahan dari dia.

Entah karena apa, apa karena kecocokan, atau karena senasib, sehingga persahabatan kami sampai saat ini bisa bertahan. Kami terpisahkan karena perusahaan tempat kami bekerja gulung tikar dan para karyawan diphk secara masal pada tahun 2002.

Kami mencari jalan kehidupan masing-masing. Karena sulitnya mencari pekerjaan pada saat itu, dan aku harus tetap mencari nafkah untuk buah hatiku, karena suami tercinta telah dipanggil ke Rahmatullah. Aku terpaksa meninggalkan kampung halaman dan bekerja di pulau Borneo, tepatnya di kota Samarinda. Menyusul kakak-kakakku yang terlebih dahulu merantau di kota ini.

Senin, 21 Oktober 2013

UL-TA MELA

0
Di hari ini, salah satu dari member Ladymate ada yang berulang tahun. Dia adalah keponakan saya yang tinggal Samarinda. Sebagai bibinya saya ingin mengucapkan Selamat Ulang Tahun buat Mela. Ulang tahun yang ke 17, ulang tahun yang paling spesial bagi seorang gadis. Bak bunga sedang mekar itulah istilah buat seorang gadis yang berusia 17 tahun. Dan di bawah ini, saya buatkan puisi khusus buat dia.

      Puisi buat Ul-Ta Mela

Hari ini ada kebahagian di hatimu
Hari yang selalu engkau tunggu-tunggu
Hari yang membuatmu tersenyum lebar
Bak bunga mawar yang sedang mekar

Walau tak ada hadiah istimewa
            Cukup ku ucap seuntai kata
            Semoga tetap membuatmu bahagia
            Hanya inilah perhatian dari orang-orang tercinta

Jumat, 18 Oktober 2013

MASA KECILKU

0
Masa-masa yang paling indah adalah masa dimana kita masih bersama. Main di sawah bergumul dengan lumpur tanpa peduli baju dan badan kita kotor penuh lumpur. Mengikuti bapak membajak sawah yang ditemani dua kerbau yang kulitnya hitam mengkilat karena tersengat terik sang mentari. Tak beda dengan kulit kita. Kulit hitam dan rambut merah, itulah gambaran tubuh masa kecil kita. Tapi kita tak pernah peduli akan hal itu. Yang penting kita senang dan begitu menikmati masa kecil kita.

Hamparan sawah yang luas dibatasi oleh sungai kecil yang airnya mengalir jernih. Air itulah yang dibutuhkan oleh para petani untuk sarana irigasi. Sungai kecil dimana kita dapat bermain di sana. Menangkap ikan wader dan ikan cucut yang sedang bermain di aliran sungai, suatu permainan yang sangat menyenangkan. Jika kami dapat menangkap salah satu dari ikan tersebut, kita kumpulkan di ember dan kita bawa pulang.

Jika senja tiba aku dan teman-teman mengakiri hari yang indah dengan mandi di sungai. Mandi di sungai tak perlu buka baju, tak perlu pula pakai sabun. Kita mandi sekalian belajar berenang. Main simbur-simburan air itu adalah permainan yang paling menyenangkan. Setelah puas bermain di sungai, masih ada lagi permainan kita yang terakhir. Dengan pakaian masih basah kita berlarian keluar dari sungai dan bekejar-kejaran hingga sampai di rumah.

MAWAR CANTIK

0
Foto-foto mawar cantik ini adalah kiriman dari sahabat saya yang berada di Jawa, tepatnya dia tinggal di desa Jiyu, kecamatan Kutorejo, Kabupaten Mojokerto. Halaman rumahnya sangat luas, itulah sebabnya dia hidupkan halaman rumahnya dengan bermacam-macam tanaman bunga, salah satunya adalah bunga mawar. Di bawah ini saya bagikan beberapa foto bunga mawar kepada sahabat wanita, pecinta Ladymate. Apakah anda setuju dengan pendapat saya, bahwa mawar-mawar di bawah ini cantik?


 
























 

Blog List