Kamis, 05 Desember 2013

Capjay Kuah Ala Ladymate

Sahabat wanita Capjay adalah menu makanan bukan asli Indonesia, tapi menu makanan ini sudah tidak asing lagi di lidah orang Indonesia. Karena nenu ini banyak kita temui di depot-depot sea food. Untuk membuatnya menu ini tidaklah sulit dan tidaklah memerlukan waktu yang lama.

Baiklah sahabat wanita di sini saya akan bagikan bahan dan bumbu yang akan kita butuhkan.

Bahan-bahan:

  • 2 buah hati + repelo ayam
  • 5 biji baso sapi
  • 1 ons kembang kol
  • 3 batang sawi hijau
  • 1 batang wortel berukuran sedang
  • 5 batang buncis
  • 1/2 ons sawi putih
Bumbu-bumbunya:
  • 3 siung bawang putih
  • 4 buah bawang merah
  • 1 batang pre
  • 3 biji lombok merah keriting
  • 1 buah tomat
  • Garam. pepsin secukupnya dan sedikit gula pasir.
  • 1 sdt saus tiram
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • Minyak goreng untuk menumis.
Cara membuatnya:
  • Kupas dan cuci bersih semua sayuran, lalu iris sesuai selera.
  • Sendirikan sayuran yang mudah layu, seperti daun sawi hijau dan sawi putih.
  • Iris baso dan hati ayam sesuai selera.
  • Geprak bawang putih lalu iris tipis, iris bawang merah dan tomat, iris kasar serong bawang pre dan lombok merah.
  • Panaskan minyak goreng, lalu tumis semua bumbu yang diiris sampai berubah warna dan berbauh harum. 
  • Masukan irisan baso, hati ayam dan sayurnya (wortel, buncis, dan kembang kol) aduk-aduk sebentar, lalu tambahkan air secukupnya.
  • Kalau air sudah mendidih tambahkan garam, pepsin, gula pasir, merica bubuk bubuk dan saos tiram.
  • Jika sayuran sudah layu masukan daun sawi putih dan sawi hijau, aduk sebentar sampai layu dan angkat dan hidangkan panas-panas! 
Itulah sahabat wanita, resep Capjay kuah yang dapat saya bagikan kepada anda sekalian, semoga bermanfa'at dan dapat memberikan inspirasi bagi para pengunjung Ladymate.

SELAMAT MENCOBA!

0 komentar:

Posting Komentar

 

Blog List