Selasa, 31 Desember 2013

Kisah Perjalananku

0
Detik demi detik ku lalui
Siang hingga malam ku lewati
Melangkah kakiku penuh liku
Di atas jalanan terjal, berkerikil dan berbatu

Tak peduli hujan dan badai menerpa tubuh
Menghempaskan jiwa yang kian rapuh
Pada akhirnya ku temukan tempat tuk bernaung
Bersama G+ aku bergabung


Sabtu, 21 Desember 2013

Puisi Untuk Ibu

0
Ibu...
Namamu tak seharum melati
Jasamu tak semulia ibu kartini
Tapi kasihmu tetap terjalin indah
Tuk membina keluarga yang sakinah

Ibu....
Itulah panggilan untuk dirimu
Sejak kau lahirkan putra-putrimu
Kau rela korbankan jiwa dan raga
Demi lahirnya putra-putri tercinta

Ibu...
Tak peduli lelah membalut tubuhmu
Tak peduli letih menyerang jiwamu
Tapi semangatmu pantang menyerah
Engkau tak pernah berkeluh kesah

Ibu...
Namamu dipuja karena ketulusanmu
Engkau disanjung karena keikhlasanmu
Pengabdianmu demi keluarga tak pernah berhenti
Hingga hari terakhir dipanggil Sang Ilahi



Selasa, 17 Desember 2013

Kepiting Saus Tiram Hot Ala Ladymate

0
Sahabat Ladymate... saya akan bagikan resep sea food yang disukai di Indonesia. Bahannya mudah kita temukan di pasar-pasar tradisional, masakan ini juga dapat kita temukan di rumah makan dan warung-warung sea food di pinggir jalan.

Tapi sahabat Ladymate alangkah senangnya kita, jika kita bisa memasak sendiri kuliner ini di dapur kita buat seluruh keluarga. Baik di sini akan saya uraikan bahan-bahan dan bagaimana cara membuatnya.

Bahan dan bumbu:
  • 1 kg kepiting segar yang sudah dibersihkan
  • 1/2 buah bawang bombay
  • 3 biji bawang putih
  • Cabe rawit + lombok keriting
  • 1/2 sdt Merica bubuk
  • 1 sdt saus tiram
  • 2 sdm kecap manis
  • Garam secukupnya
  • Minyak goreng untuk menumis
Cara membuatnya:
  • Iris tipis bawang bombay
  • Keprok bawang putih lalu iris tipis-tipis
  • Iris serong lombok keriting dan cabe
  • Panaskan minyak goreng di dalam wajan, lalu tumis semua bumbu hingga berubah warna dan harum aromanya.
  • Tambahkan air secukupnya, tunggu mendidih lalu masukan kepiting yang sudah dibersihkan, tambhkan saus tiram, garam, merica bubuk dan kecap manis.
  • Aduk-aduk hingga berwarna merah, lalu angkat dan sajikan.
Demikian sahabat Ladymate, anda dapat mencoba sendiri masakan yang sudah saya bagikan kepada anda hari ini.

SELAMAT MENCOBA!

Senin, 16 Desember 2013

Bothok Telur Asin Alah Ladymate

0
Sahabat ladymate...anda tentu tahu telur asin bukan? Ya...telur bebek yang sudah diasini. Biasanya jika kita ingin menikmati telur asin kita cukup membeli telur asin yang sudah direbus di warung-warung terdekat.

Tapi di sini saya akan bagikan bagaimana caranya jika kita ingin menikmati telur asin dengan masakan yang berbeda dengan biasanya. Bothok telur asin namanya.

Bahan-bahannya dan bumbunya:

  • Telur Asin yang masih mentah
  • Santan kara
  • Bawang putih
  • Bawang merah
  • Lombok rawit
  • Lombok merah
  • Lombok hijau besar
  • Lengkuas
  • Daun salam
  • Daun pisang
  • Garam, pepsin dan kaldu bubuk rasa ayam secukupnya.
Cara membuatnya:
  • Iris tipis-tipis bawang merah dan bawang putih
  • Iris serong semua lombok dan lengkuas.
  • Campur santan kara denga sedikit air, tambahkan garam (sedikit saja), pepsin, kaldu rasa ayam, + bumbu-bumbu yang sudah di iris kecuali laos.
  • Siapkan mangkok kecil, lalu tumpah satu telur asin ke dalam mangkok, tambahkan 3 sdm santan kara yang sudah dicampur bumbu-bumbu tadi.
  • Siapkan daun pisang untuk membungkus, seperti kita hendak membungkus bothok, taruh lebih dahulu 1 lbr daun salam + 1 iris laos, selanjutnya taruh telur asin + santan kara di dalam mangkok tadi, lalu bungkus seperti jika kita membungkus bothok pada umumnya.
  • Bungkus semua telur asin sampai selesai, lalu kukus di dalam dandang kira-kira 25 menit, angkat, hidangkan!
Demikianlah sahabat wanita, anda bisa membuat masakan yang berbeda, lebih kreatif dan fariatif.

SELAMAT MENCOBA!

Kamis, 05 Desember 2013

Capjay Kuah Ala Ladymate

0
Sahabat wanita Capjay adalah menu makanan bukan asli Indonesia, tapi menu makanan ini sudah tidak asing lagi di lidah orang Indonesia. Karena nenu ini banyak kita temui di depot-depot sea food. Untuk membuatnya menu ini tidaklah sulit dan tidaklah memerlukan waktu yang lama.

Baiklah sahabat wanita di sini saya akan bagikan bahan dan bumbu yang akan kita butuhkan.

Bahan-bahan:

  • 2 buah hati + repelo ayam
  • 5 biji baso sapi
  • 1 ons kembang kol
  • 3 batang sawi hijau
  • 1 batang wortel berukuran sedang
  • 5 batang buncis
  • 1/2 ons sawi putih
Bumbu-bumbunya:
  • 3 siung bawang putih
  • 4 buah bawang merah
  • 1 batang pre
  • 3 biji lombok merah keriting
  • 1 buah tomat
  • Garam. pepsin secukupnya dan sedikit gula pasir.
  • 1 sdt saus tiram
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • Minyak goreng untuk menumis.
Cara membuatnya:
 

Blog List