Senin, 13 Januari 2014

KRIPIK SUKUN GURIH DAN RENYAH ALA LADYMATE

Sahabat Ladymate.... di saat kita santai bersama keluarga, sering kali kita ingin ngemil. Di sini akan saya bagikan cemililan yang murah, gurih, renyah dan nggak bikin kita gendut. Keripik sukun namanya. Buah sukun banyak kita temukan di pasar tradisional, bagi anda yang tinggal di pedesaan, pohon sukun banyak di temukan di pekarangan rumah. Carah membuatnya juga gampang, tapi kita harus telaten karena, memerlukan waktu yang cukup lama. Baiklah sahabat Ladymate di bawah ini saya akan bagikan, bagaimana caranya membuat keripik sukun yang gurih dan renyah ala Ladymate ini.

  1. Kita harus memilih buah sukun yang tua, agar keripik rasanya renyah dan warnanya mengundang selera.
  2. Kupas buah sukun dan belah menjadi beberapa bagian, lalu iris tipis-tipis
  3. Siapkan air di dalam baskom, tambahkan garam dan penyedap rasa secukupnya, lalu rendam irisan sukun, kira-kira 15 menit.
  4. Setelah ditiriskan, siapkan minyak goreng di dalam wajan, setelah minyak panas masukan irisan sukun sedikit demi sedikit sambil dibolak-balik agar tidak gosong sebelah, jika keripik sudah renyah dan berubah warna kuning keemasan, angkat dan tiriskan!

    Simpan keripik sukun di dalam toples dan tutup rapat, agar keripik tetap renyah dan gurih.

    SELAMAT MENCOBA!

0 komentar:

Posting Komentar

 

Blog List